Minggu, 22 Mei 2011

[TRANS] Interview BIGBANG di Enews

 Alasan perpanjangan kontrak antara BIGBANG dan YG Entertainment

BIGBANG adalah idola top saat ini dan kita berharap untuk melihat mereka di atas untuk beberapa waktu lagi. Rata-rata jangka hidup dari grup idola adalah 5 tahun. Ketika membernya tumbuh menjadi penyanyi papan atas, lalu masalah antara mereka dan perusahaan mereka akan muncul, jadi grup idola biasanya akan bubar di saat itu.
Namun, BIGBANG tidak akan sama seperti mereka. Baru-baru ini, kontrak 5 tahun antara BIGBANG dan YGE sudah sampai akhir tapi mereka memutuskan untuk memperbarui kontrak 5 tahun lainnya dengan YG Entertainment. 

Dengan latar belakang bahwa sebagian besar kelompok idola tampaknya memiliki konflik tanpa akhir dengan perusahaan mereka, perpanjangan kontrak dengan grup idola papan atas BIGBANG dianggap sebagai ‘kasus’ khusus.
”Kami tidak berpikir terlalu banyak tentang memperbaharui kontrak tetapi ada banyak orang di sekitar yang berusaha memberikan pendapat tentang masalah ini. Karena saya sudah berlatih di YG Entertainment sejak saya kecil, saya tidak punya pikiran untuk bergabung dengan perusahaan lain. Kami sudah mendiskusikan masalah ini diantara kami. Kami tidak mempunyai pengetahuan tentang perusahaan lain. Di YG Entertainment, kami bisa menciptakan lagu dengan alat yang perusahaan lain tidak bisa menyediakannya untuk kami. Saya lebih nyaman ketika saya bekerja dengan YG.”(G-Dragon)
“Kami diarahkan oleh YG Entertainment dan mereka mengerti jenis musik paling baik apa yang kami ingin ciptakan. Baik perusahaan maupun Kami dapat terus bekerja dengan baik kecuali kami tahu bahwa kami akan memperbaharui kontrak. Saya tidak terlalu khawatir tentang itu. Namun, tidaklah bagus kalau perpanjangan kontrak menjadi berita utama dibandingkan memproduksi musik bagus. Ada masalah yang muncul dari perpanjangan kontrak diantara banyak grup idola dan perusahaan mereka yang disebabkan orang berbicara tentang masalah ini terlalu banyak. (T.O.P)
Taeyang mengatakan ia telah menjalani kehidpan menjadi trainee  denganG-Dragon sejak mereka masih muda sampai mereka tumbuh menjadiremaja.
“Perusahaan mendengar pendapat kami, tidak perduli apa yang kami lakukan, kami dapat melakukan dengan nyaman karena perusahaan kami mendukung kami. Mereka tahu kami dengan baik.”(Taeyang)
YG Entertainment juga dikenal dengan baik mempunyai sebuah sistem yang baik bahwa setiap musisi dapat menikmati, menghormati danmemanfaatkan potensi masing-masing. Oleh karena itu, dapat dimengertibahwa anggota BIGBANG dapat menunjukkan bakat yang luar biasa terus-menerus.
“YG Entertainment lebih seperti sebuah keluarga daripada perusahaan bagi kami. Kami nyaman untuk berkomunikasi dengan yang lain. Kami sudah bekerja cukup lama dengan staf disana jadi kami tidak ingin meninggalkan yang lain.” (G-Dragon, Daesung)
Dalam suasana yang bebas dari YG, lima anggota grup ini dapat menunjukkan warna mereka sendiri dan kemampuannya sebagai musisi, dan pemain yang aktif di televisi. Sangat jarang bahwa grup idola bisa menulis lirik sendiri dan unggul di dalamnya. Label mereka sebagai ‘Model Idola’ membuat mereka tertawa karena mereka pikir mereka sudah terlalu dipuji.
“Saya ingin menunjukkan kalau grup idola juga dapat membuat musik yang bagus.” (T.O.P)

Kadang-kadang, hanya dalam sistem seperti itu grup idola dapat diciptakan. Di dalam grup, kami adalah seperti sebuah perusahaan yang mengkritik musik yang Kami buat dan bagi. Sebagai seorang penyanyi, tentu saja, Kami harus menghasilkan musik.” (G-Dragon) 

“Masing-masing dari kami berlima mempunyai kekuatan yang berbeda. Kami banyak belajar dari yang lain.” (Taeyang) 

“Sangat penting untuk tumbuh setelah kami debut. Kami harus berkembang secara terus-menerus.” (Daesung) 

Kami telah tumbuh lebih kuat setelah mengalami kepahitan



Sekarang mereka berada di atas tapi proses naik ke posisi tersebut tidaklah mudah. Mereka melakukannya dengan baik sekarang karena mereka telahmelalui tahap trial and error dan telah melakukan kesalahan juga.

“Kami melakukan kesalahan tapi saya pikir bahwa komentar yang kami terima dari masyarakat umum adalah benar. Ketika kami muda, kami tidak mempunyai pengalaman yang banyak jadi kami harus melewati tahap trial and error. Ini yang kami sebut ‘rasa sakit yang tumbuh’. Sekarang, saya banyak memikirkan tentang ini juga. Saya pikir kami dapat mengurangi kesalahan kalau kami berkomitmen di masa depan. Ketika saya muda, setiap kata dari kritikan menyakitkan tapi saya baik-baik saja sekarang.” (G-Dragon)
Hal ini membangkitkan rasa ingin tahu ketika mereka berbicara tentang ‘rasa sakit yang tumbuh. Bila ada tantangan, ada rasa sakit juga. Jika Andameminta anggota, mereka akan berkata, Sekarang, tidak apa-apa. Merekabenar-benar peduli tentang kritik.

”Rasa sakit yang Anda derita sekarang akhirnya akan menjadi nutrisi hidup Anda. Hal ini terutama berlaku untuk Jiyong (G-Dragon), ini mungkin adalah rasa sakit yang dia alami ketika ia masih muda membuat ia menjadi Jiyong yang sangat berbeda sekarang. Ini telah mengambil banyak polesan untuk Jiyong untuk berubah menjadi yang kami lihat sekarang.” (Taeyang)
Member yang sekarang menjadi aktor yang sukses, T.O.P juga memberitahu kami jalan untuk mencapai posisi ini tidaklah mulus semua.
”Saya harus banyak berjuang dengan diri saya sendiri. Hal itu sulit baik secara mental dan fisik. Ketika saya masih bekerja sendirian, saya juga merasa kesepian. Sejak kami telah debut, kami tidak pernah mengambil istirahat. Saya beruntung karena saya menikmati apa yang saya lakukan. Ketika saya akting, saya tidak lagi TOP dari BIGBANG tapi Saya akan membenamkan diri dalam karakter. Itulah sebabnya saya kebingungan tentang identitas saya. Namun, ketika saya dengan member, terasa nyaman dan lebih baik.” (T.O.P)

Karena jadwal sibuk mereka, Seungri yang tidak bisa menyembunyikankantuk juga harus menjawab pertanyaan kami. Oleh karena itu, maknaedalam tim, Seungri memberi kami jawaban berikut.

“Saya masih berkembang, semua ini sangat berat untuk saya.” (Seungri)

Sementara itu, proses tumbuh itu BIGBANG telah menjalani hal sulit untukdigambarkan oleh kata-kata tetapi mereka terus-menerus didukung olehcinta dari fans mereka. Mereka tidak lupa untuk mengucapkan terima kasihkepada fans mereka.

”Hal ini beruntung itu para fans yang kami hadapi sampai sekarang semua pemberi yang baik sehingga saya tidak tahu kata-kata keras atau sulit. Kami suka memproduksi musik yang terkenal dan dicintai oleh masyarakat luas. Apa yang kami ingin capai telah mampu dicapai sampai sekarang. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar.” (G-Dragon)
BIGBANG telah muncul sebagai grup idola teratas, mereka ditanya tentangtujuan masa depan mereka. Kami akan mencoba untuk menunjukkanberbagai macam musik yang lebih luas. Mereka menjawab dengan petunjuk bahwa mereka akan punya rencana yang tidak biasa untuk dimulai.

”Ketika tim merilis lagu dan memulai kegiatan mereka di bawah ‘BIGBANG’ nama, semuanya akan menjadi sangat besar. Mereka tidak akan terjadi kalau bukan karena banyak staf yang bekerja bersama-sama dengan kami. Kami membuat musik yang nyaman tanpa memandang apakah mereka akan terkenal atau tidak. saya ingin melakukannya karena menyenangkan dan tidak ada batasan. Oleh karena itu, kami tidak dibatasi dalam kerangka tertentu. Saya khawatir tentang bagaimana kami dapat bermain dengan musik. Musik membuat orang dapat berkomunikasi lebih mudah.” (G-Dragon, Taeyang)
Menurut G-Dragon, BIGBANG sedang mencoba untuk memanfaatkan internet untuk para penggemar untuk punya kontak langsung dengan musik mereka. Ini adalah lagu yang bisa diselesaikan dengan menyanyi dan jika hanya ada suara saja, itu akan menjadi tidak berarti. Lagi pula, mereka ingin menciptakan musik yang nyaman untuk telinga dan menyenangkan.

Setelah berbicara tentang musik, kami juga berbicara tentang minat lain bahwa keinginan setiap laki-laki muda lainnya di 20an. member mengatakan, “Tidak ada waktu” dan menggelengkan kepala mereka.

“Studio rekaman, ruang musik, ruang latihan adalah semua tempat yang kami pergi di dalam perusahaan. Kami bermain, memproduksi musik kami, latihan dan melakukan semua hal di sana. Kami juga melakukan perjalanan untuk mencari restoran ketika kami tidak terkenal saat itu tetapi kami tidak bisa melakukannya sekarang jadi kami makan di kantin perusahaan. Saya melakukan semuanya dalam perusahaan.” (G-Dragon)

”Bahkan ada tempat tidur lipat di dalam perusahaan, sehingga Anda tidak mau pulang sama sekali.” (Daesung)


BIGBANG sudah bersama-sama dari ketika mereka berumur 10an sampai 20an. Mereka juga telah memperbaharui kontrak mereka, mungkin mereka akan tetap sebagai anggota BIGBANG ketika mereka berada di usia 30an. BIGBANG terus membiarkan kita memiliki 5 tahun lain dengan rasa ingin tahu.
Source: Enews Enews via bbvipz
Korea - English: Rice @ bigbangupdates
English - Bahasa Indonesia: Shintia @ BigBang Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar